Menu Tutup

Trend Aroma Parfum di Indonesia

Trend Aroma Parfum Di Indonesia
Trend Aroma Parfum Di Indonesia

Jenis Aroma Parfum Yang Trend di Indonesia dan Banyak di Sukai Para Wanita
Siapa yang tidak menyukai parfum atau pewangi yang sering kita gunakan baik untuk parfum badan atau parfum pakaian. Aroma parfum yang segar akan membangkitkan keharuman tubuh atau pakaian kita. Parfum sangat di gemari oleh semua orang baik kalangan muda dan tua, sama halnya dengan fashion, aroma parfum juga memiliki trennya sendiri. Di Amerika dan Prancis, 60% orang menyukai aroma floriental dan floral. Floriental adalah aroma yang berbau bunga-bungaan tercampur dengan wangi oriental. Nah bagaimana trend aroma parfum yang paling disukai di Indonesia? Simak informasi selengkapnya Trend Aroma Parfum di Indonesia berikut ini.

Bila di negara Barat lebih condong dengan aroma-aroma bunga, berbeda dengan di Indonesia. Dari hasil penelitian International Flavors & Fragrances (IFF), para wanita di Indonesia banyak yang memilih wewangian segar yang berasal dari buah-buahan.

“Aroma yang paling dominan adalah wangi buah-buahan yang memberikan kesan senang dan bahagia,” ujar Reta, ahli parfum dari International Flavors & Fragrances (IFF) Indonesia saat acara Molto Black dan Molto Gold di Restoran Luna Negra, Kuningan, Jakarta, Kamis (21/8/2014). Seperti halnya FreshLab Pewangi Laundry juga menghadirkan pewang laundry dengan keharuman yang berbeda dari pewangi laundry lainnya. FreshLab berinovasi dengan memproduksi parfum laundry dengan aroma buah dan berbagai bunga dengan keharuman alami yang bisa menjadi aroma relaksasi juga bagi para pemakainya.

Selain aroma buah, wanita di Indonesia juga menyukai wangi powdery seperti wangi bedak bayi atau bedak kosmetik. Menurut Reta, Wangi tersebut memberikan kesan sophisticated, nyaman dan menenangkan.

Sensasi lembut dan mansi dari aroma bunga jasmine dan lily juga banyak disukai wanita Indonesia. Lebih lanjut, Reta menjelaskan aroma bunga tersebut seringkali dipakai untuk malam hari atau acara formal. Aroma manis lainnya yang disukai adalah wangi permen yang memberikan efek trendi pada penampilan. Biasanya aroma permen lebih banyak dipakai oleh remaja.

Account Manager IFF dari Singpaura, Ramon Brentan menjelaskan, wangi parfum favorit setiap orang berbeda-beda. Menurut Ramon, cari parfum yang memang sesuai dengan kepribadian dan membuat si pemakainya nyaman.

“Untuk mendapatkan aroma yang tepat, semprotkan parfum di kulit lalu tinggalkan dan beberapa jam setelahnya, hirup kembali aromanya di kulit Anda. Ketika Anda nyaman dengan aroma tersebut, maka Anda bisa memilihnya,” saran Ramon.

Demikian Fresher, semoga dengan informasi aroma parfum yang trend di Indonesia kali ini bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kita semua tentang informasi apa saja jenis aroma parfum yang trend di Indonesia.

Sumber: Wolipop.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Chat Kami Sekarang